Friday, October 25, 2013

Browse Manual » Wiring » » » » » » » Dapatkan Tulang Kuat dengan 5 Langkah

Dapatkan Tulang Kuat dengan 5 Langkah


Tips Tulang Kuat 

Tips Tulang Kuat - Memiliki tulang kuat, padat, dan kokoh memang membuat gerakan seseorang akan menjadi lincah dan bisa membuat postur tubuh menjadi lebih baik atau tegak.

Kekuatan tulang memang akan bisa berkurang dengan bertambahnya usia seseorang. Oleh karena itu, kita perlu menjaga kekuatan dan kepadatan tulang dengan tips tulang kuat agar kita terhindar dari tulang keropos.

Berikut beberapa tips tulang kuat yang bisa kita lakukan agar kepadatan tulang kita bisa selalu terjaga.
  1. Hindari minum alkohol dan merokok
    Selain Alasan Berhenti Merokok kemarin, ternyata merokok juga bisa membahayakan terhadap kesehatan tulang kita, misalnya seperti tulang keropos dan bisa meningkatkan resiko terjadinya patah tulang. Hal itu disebabkan karena kandungan nikotin dalam rokok. Sedangkan seseorang yang sering minum alkohol bisa mengakibatkan tulang susah menyerap nutrisi-nutrisi makanan, sehingga bisa mengakibatkan tulang kurang sehat. 
  2. Banyak makan makanan yang mengandung vitamin D dan kalsium
    Vitamin D banyak dijumpai dalam makanan, sayuran, atau pun kacang-kacangan. Misalnya seperti telur, susu, yogurt, sereal, keju, sayur bayam, brokoli, sawi, kacang kedelai, kacang merah, dan lain-lain. Atau pun produk makanan hasil dari laut seperti ikan salmon, tongkol, teri, dan sarden. Maka dari itu penuhi gizi vitamin D dari sekarang. Kita tidak perlu mengkonsumsi semuanya secara langsung, akan tetapi kita bisa menggilir munu makanan tersebut, yang penting dalam sehari ada  menu makanan yang mengandung vitamin D yang kita konsumsi.
  3. Berjemur di waktu pagi
    Vitamin D selain diperoleh dari makanan, ternyata juga bisa didapatkan dari sinar matahari di waktu pagi. Kita tidak perlu berlama-lama berjemur, cukup hanya kurang lebih 10 menit diyakini bisa menurunkan resiko terjadinya patah tulang sampai 30%. Vitamin D dari sinar matahari bisa kita dapatkan mulai dari pukul 7-9 pagi. Maka dari itu luangkan sedikit waktu agar tulang bisa memenuhi asupan vitamin D.
  4. Olahraga
    Telah dilakukan banyak penelitian yang menunjukkan bahwa jika seseorang tidak mau atau malas berolahraga akan sedikit sekali kemungkinan untuk mendapatkan tulang yang kuat dan padat. Olahraga ini bisa dilakukan dengan cara angkat beban, peregangan otot atau pun hanya dengan berjalan kaki. Berjalan kaki kurang lebih 10.000 langkah dalam sehari diyakini bisa menjaga dan meningkatkan kepadatan tulang.
  5. Hindari stress
    Tubuh seseorang yang mengalami stress tinggi biasanya akan mudah menghasilkan hormon kortisol, yaitu hormon yang bisa mengakibatkan hilangnya massa tulang. Maka dari itu, jika keadaan seperti ini dibiarkan terus menerus terjadi, maka hal ini bisa mengakibatkan osteoporosis.
Ayo,, mulai dari sekarang jaga kekuatan tulang kita agar selalu tetap kuat, padat, dan kokoh. Salam sehat alami!

No comments:

Post a Comment