Thursday, November 28, 2013

Browse Manual » Wiring » » » » Perfect Wrong Prediction

Perfect Wrong Prediction










Trik ini disubmit oleh Bagaz, peserta The Battle of Wikumagic Febuary 2010 kategori First Division



Komentar Wiku the Online Magician : Sebuah trik mentalism yang cocok dimainkan di atas panggung. Sangat bagus, apalagi trik ini bisa dimainkan oleh lebih dari satu orang sukarelawan. Salah satu kandidat kuat pemenang The Battle of Wikumagic February 2010.





Perfect “Wrong Prediction”

Asal Trik :

Trik ini saya ciptakan sendiri setelah saya melihat perform Master Joe Sandy, dan sisanya saya kembangkan sendiri.





Effect :

Anda telah membuat 4 buah prediksi, dan anda menyuruh penonton untuk menuliskan masing – masing 1 digit angka. Kemudian anda masukkan ke dalam sebuah kantong. Lalu anda menyuruh salah satu sukarelawan untuk mengambil tiga buah kertas yang berisi masing – masing 1 digit angka. Anda menyuruh dia untuk menyatukan 3 buah angka itu menjadi 3 digit angka. Setelah itu, anda buka prediksi anda satu per satu. Dan ternyata prediksi anda tidak ada yang benar. Kemudian setelah anda jumlahkan seluruh prediksi yang anda keluarkan, ternyata hasilnya sama dengan angka yang dipilih penonton.





Persiapan :



1. Sebuah kantong hitam (tidak transparan) yang memiliki dua buah lubang.



2. Sediakan kurang lebih 30 lembar kertas atau lebih seukuran buku tulis yang sudah digulung dan ditempeli masing – masing sebuah spidol / bolpen / pensil. (tergantung jumlah penonton yang menonton anda)



3. Ambil lagi 3 lembar kertas, kemudian anda pilih 3 digit angka dan masing – masing digit dituliskan di masing – masing kertas yang anda miliki. Misal 9, 5, dan 7 menjadi 957. Lalu masukkan ketiga kertas tersebut ke salah satu lubang di kantong hitam yang anda miliki.



4. Seorang asisten untuk membantu anda bermain yang ditangannya telah terdapat sebuah bola / benda lain yang biasa digunakan pesulap untuk memilih penonton. Suruh sukarelawan anda menghafalkan anda yang anda pilih. Dalam contoh 957.



5. 4 buah prediksi yang pada masing – masing prediksi dituliskan angka yang jika masing – masing angka pada prediksi dijumlahkan akan menghasilkan angka tujuan anda, yaitu 957. Misal 111, 227, 265, 354. Kemudian masing – masing dimasukkan ke dalam amplop.



6.

No comments:

Post a Comment